Getafe memulai musim ini dengan penampilan yang cukup impresif, dimana Getafe sudah berhasil mengalahkan Real Madrid di pertemuan pertama. Demi melanjutkan tren positifnya ini Getafe bersiap untuk kalahkan Barcelona pada lanjutan kompetisi. Getafe sukses menundukkan juara bertahan Madrid yang datang bertamu ke Coliseum Alfonso Perez pada jornada 2. Skor akhir 2-1 mengakhiri laga tersebut.
Pada jornada 4 akhir pekan ini, Getafe kembali kedatangan lawan tangguh yakni Barca. Bek tengah Getafe David Angel Abraham menilai timnya akan kedatangan lawan berat, meski kemenangan tetap tidak mustahil mereka raih.
Abraham yakin kalau timnya akan meraih poin atas Barca di stadion kebanggannya, yang mana pernah ia lakukan saat melawan Real Madrid. Barcelona bukannya tidak bisa dikalahkan kendatipun mereka tim terhebat di dunia. Dengan keyakinan tersebut, para pemain Getafe pun bertekad mengalahkan Barca, meski satu poin dari laga itu pun niscaya akan mereka terima dengan rasa gembira.Para pemain Getafe memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan tahu dengan kemampuan yang mereka miliki. Mantan pemain Basel ini mengaku kalau satu poin dari laga ini akan sangat bagus,tapi akan lebih baik lagi jika tampil kompak seperti saat melawan Madrid,maka bukan mustahil tiga angka bisa diraih.
Sementara itu,bagi Barcelona laga ini pastinya tak mau begitu saja kehilangan poin penuh.Barcelona tentunya akan mengamankan tiga poin demi mengamankan posisi di klasemen sementara La Liga yang berada di posisi puncak.Lalu Siapakan yang akan meraih poin penuh pada laga ini,ini akan dibuktikan pada akhir pekan ini.(VR)
No comments:
Post a Comment